Seputar
Kerajaan Majapahit
Hai
all! Bagaimana kabar kalian? Aku
ingin menyampaikan beberapa info tentang Kerajaan Majapahit, nih! Semoga kalian
suka, ya.
1)Kertajasa
Jayawardhana (1292-1309). Didirikan oleh Raden Wijaya (anak Lembu Tal atau cucu
Mahisa Campaka) pada tahun 1292, setelah memperdayai bala tentara Kubilai Khan
dari China yang bermaksud menghukum Raja Jawa yang telah menghina Utusannya
yaitu Meng Ki pada masa pemerintahan Kertanegara di Singasir. Karena
Kertanegara telah dihancurkan oleh Jayakatwang dari Kediri, maka siasat Raden
Wijaya dibantu oleh Arya Wirajaja, bala tentara Cina berhasil dihancurkan oleh
Raden Wijaya. Akhirnya Raden Wijaya
menjadi Raja Majapahit pertama dengan gelar “Kertarejasa Jayawardhana”. Raden Wijaya memperistri 4 orang putri
Kertanegara, yaitu Tribuana (sebagai permaisuri), Gayatri (yang kemudian
menurunkan raja-raja Majapahit), Narendraduhita dan Prajnaparamita. Tahun 1390,
Raja Kertajasa wafat dan meninggalkan 3 orang putra:
1.Jayanegara (dari permaisuri)
2.Sri Gitarya (dari Gayatri) kemudian menjadi
Bhre Kahuripan
3.Dyah Wiyat (dari Gayatri) kemudian menjadi
Bhre Daha.
2)Sri
Jayanegara (1390-1329). Jayanegara menggantikan ayahandanya (Raden Wijaya)
dengan gelar “Sri Jayanegara”. Pada
masa pemerintahannya timbul beberapa pemberontakan yaitu Pemberontakan
Ranggalawe dari Tuban, pemberontakan Sora (1311), pemberontakan Nambi (1316)
dan pemberontakan Kuti (1319). Ibukota Majapahit berhasil diduduki dan raja
Jayanegara mengungsi ke desa Bedander dengan dikawal oleh 15 prajurit setianya
(pasukan Bhayangkari) di bawah pimpinan Gajah Mada. Dan atas usaha Gajah Mada,
ibukota dapat direbut lagi. Atas jasanya tersebut, Gajah Mada diangkat menjadi
Patih Kahuripan dan kemudian Kediri. Dalam pemerintahannya, Jayanegara menggunakan
lambang “Minadwaya (dua ekor ikan)”
3)Tribuwana
Tunggadewi (1328-1350). Jayanegara wafat dengan tidak meninggalkan putra. Maka
Gayatri atau Rajatpani berhak menjadi raja. Karena Gayatri telah menjadi
bhiksuni (pendeta agama Budha), maka diwakilkan kepada Sri Gitarya atau Bhre
Kahuripan yang memiliki gelar Tribuwanatunggaldewi
Jayawisnuwardhana”. Timbul pemberontakan Sadeng, yang dapat dipadamkan oleh
Gajah Mada. Karena jasanya, pada tahun 1311, Gajah Mada diangkat perdana
menteri, yang pada saat pelantikannya mengucapkan “Sumpah Palapa”. Tahun 1350, Gayatri atau Rajatpani wafat,
Tribuwana yang mewakilinya menyerahkan kekuasaannya pada anaknya yang bernama
Hayam Wuruk.
4)Hayam
Wuruk (1350-1389). Hayam Wuruk naik tahta pada usia 16 tahun dan bergelar “Rajasenagara”. Hayam Wuruk merupakan
raja terbesar dalam sejarah Majapahit dengan Gajah Mada sebagai Mahapatih.
Kekuasaannya meliputi seluruh kepulauan Nusantara, Tumasik (Singapura) dan
Semenanjung Melayu. Karya sastra yang terkenal seperi “Negarakertagama” (karya
Empu Prapanca) dan Sutasoma atau “Parusadashanta” serta Arjunawijaya (karya
Empu Tantular). Pada tahun 1364, Gajah Mada wafat dan digantikan oleh 4 orang
menteri. Pada tahun 1389, Hayam Wuruk wafat juga.
5)Wikramawardhana
(1389-1429). Hayam Wuruk dan permaisurinya hanya mempunyai seorang putri yang
bernama Kusumawardhani yang selanjutnya memerintah bersama suaminya
Wikramawardhana yang juga masih saudara sepupunya. Bhre Wirabumi (anak selir)
diberi kekuasaan untuk memerintah daerah Blambangan. Karena merasa tidak puas
dan merasa lebih berhak di atas tahta Majapahit, maka pada tahun 1401-1406
timbul perang saudara antar Bhre Wirabumi dan Wikramawardhana. Bhre Wirabumi
gugur (perang Paregreg). Tahun 1429, Wikramawardhana wafat, Majapahit telah
menjadi kerajaan kecil akibat dari satu persatu daerahnya melepaskan diri.
Tahun 1478, Bhatara Prabu Girindrawardhana (Raja Daha) berhasil merebut
Majapahit dari Raja Kertabumi (raja majapahit terakhir)
Nah,
terima kasih telah membaca kisah tentang Raja-raja Kerajaan Majapahit ini.
Kalian comment-ya! Goood Bye. Sampai jumpa di artikel berikutnya!
Comment yah!!
BalasHapusya
BalasHapushalo
BalasHapushai juga
BalasHapuskamu suka boboi boy sejak kapan
BalasHapusDari kelas 3. Tapi waktu itu masih kurahasiakan. Aku mulai mengeluarkan rahasiaku itu sejak aku menjadi akun di BO (setelah aku jahat waktu itu)
BalasHapusjahat apa nya
BalasHapusoh iya, Nuri, kkamu bisa ngejelasin tentang RAJA NARASIMHADEVA I? yaitu raja matahari, aku pengen tahu sejarahnya
BalasHapusMakash infonya, ya Esa. Tapi, Kertajasa atau Kertarajasa sih yang benar? Aku kok bingung.
BalasHapusMakasih ya kak.Aku memang lagi belajar Kerajaan Majapahit.
BalasHapusAku mungkin salah tulis. soalnya aku dapat dari buku RPUL punyaku. Hehehe
BalasHapusO... Ini esa, kan?
BalasHapusya iyalah siapa lagi? Nikita Willy? (hehehe)
BalasHapusYah... Terbalik lah kalau macam ni.
BalasHapus